Pelatihan Pengolahan Produk Berbasis Kacang Tanah Untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Di Desa Pucangan Palang Tuban

  • nur lailatul fitriyah IAI Al Hikmah Tuban
  • M .Afifurrijal
  • Ahmad Hikam IAI Al-Hikmah Tuban
Keywords: Pengolahan Kacang tanah, perekonomian masyarakat

Abstract

Desa Pucangan berada di wilayah kecamatan Palang di sebelah utara wilayah kabupaten Tuban. Potensi desa Pucangan sudah mendapatkan perhatian dari Dinas Kabupaten Tuban, yaitu di jadikan sebagai desa penghasil kacang terbesar. Namun sangat disayangkan, dalam pengolahan kacang tanah masyarakat masih mengandalkan tengkulak unuk memasarkan hasil tanah mereka. Juga belum ada produk lokal atau hasil kreativitas warga setempat yang memiliki nilai jual. Selama ini penduduk tidak begitu perhatian atas potensi alam ini. Program PKM yang dilakukan ini menggunakan metode PAR (Participatory Action Research). Hasil yang diperoleh dari pengabdian ini adalah: 1) desa Pucangan memiliki produk unggulan, 2) produk lokal masyarakat Pucangan dapat dipasarkan secara global, 3) masyarakat memiliki jiwa atau minat untuk berwirausaha, 4) terbentuknya peluang UMKM  dalam pengolahan kacang tanah, 5) meningkatkan pendapatan masyarakat, serta 6) memiliki wawasan serta kemampuan dalam pemasaran melalui social media.

 

References

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tuban. “Produksi Jagung, Kedelai, Kacang Tanah.” https://tubankab.bps.go.id/ (n.d.).
LPPM IAI Al Hikmah Tuban. Pedoman Kuliah Kerja Nyata: Participatory Action Research. Tuban: LPPM IAI AL HIKMAH TUBAN, 2022.
Rimawan, Muhammad, Mawar Hardiyanti, Muhammad Badar, Ahmad Mustainbillah, and Ida Fitriani. “Pengembangan Dan Pelatihan Produk Kacang Tanah Dan Singkong Untuk Meningkatkan Pendapatan UMKM Desa Ntonggo Di Masa Pandemi Covid-19.” Jurnal IPMAS 1, no. 2 (2021).
Published
2023-05-05
How to Cite
fitriyah, nur, .Afifurrijal, M., & Hikam, A. (2023, May 5). Pelatihan Pengolahan Produk Berbasis Kacang Tanah Untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Di Desa Pucangan Palang Tuban. JCEE, 1(1), 11-16. Retrieved from http://journal.iaialhikmahtuban.ac.id/index.php/jcee/article/view/488